Searching...
Sunday, November 8, 2015
5:41 AM 0

Formulasi Sediaan Oral dan Topikal Ekstrak Tectona grandis Linn (Part 1)


 Tectona grandis Linn
Tectona grandis Linn. dikenal dengan nama “Teak” yang termasuk dalam keluarga verbanaceae. Tinggi pohon ini mencapai 30-35 meter dengan warna coklat terang pada kulit batang, bentuk daun acuminatus, dan warna bunga putih berbau harum. Bagian tanaman Tectona grandis Linn. mengandung berbagai senyawa fitokimia seperti juglone yang berkhasiat sebagai antimikroba, betulin aldehid sebagai antitumor, dan lapachol yang menunjukkan aktivitas antiulcerogenik (Khera dan Bhargava, 2013: 924).
Berikut adalah klasifikasi dari tanaman Tectona grandis Linn.
Kingdom           : Plantae
Subkingdom      : Tracheobionta (Tumbuhan berkayu)
Superdivision     : Spermatophyta (Tumbuhan berbiji)
Division             : Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Class                  : Magnoliopsida (Tumbuhan berkeping dua)
Subclass             : Astridae
Order                 : Lamiales
Family                : Verbenaceae
Genus                : Tectona L.f. - Tectona
Species               : Tectona grandis Linn. f. –Teak

Tanaman ini merupakan salah satu tanaman terkuat di dunia karena tahan terhadap berbagai kondisi cuaca yang ekstrim sekalipun. Tanaman ini tumbuh pada daerah tropis seperti di Indonesia. Beberapa bagian tanaman ini dapat berkhasiat dalam mengobati penyakit, diantaranya sebagai ekspetoran, antiinflamasi, astringent, antidiabetes, dan untuk pengobatan luka bakar (Krishna dkk, 2010: 155).
Bagian batang Tectona grandis Linn. dapat digunakan sebagai astringent, konstipasi, antelmintik, antidiabetes, bronchitis, rasa terbakar, dan penyakit kulit. Bagian daun dapat digunakan sebagai pendingin, antiinflamasi, depuratif, dan pengobatan luka bakar. Bagian akar dapat digunakan pada pengobatan anuria dan retensi urin (Khera dan Bhargava, 2013: 924).

 Identifikasi senyawa fitokimia ekstrak Tectona grandis Linn.
Sebelum dilakukan uji aktivitas, ekstrak Tectona grandis Linn. harus diidentifikasi kandungan fitokimia dalam ekstrak Tectona grandis Linn. (Majumdar dkk, 2005: 30-33)
Ekstrak kental yang diperoleh diuji kandungan fitokimianya terhadap beberapa golongan senyawa diantaranya:
1)   Alkaloid
2)   Karbohidrat

3)   Steroid, Triterpenoid, dan Glikosida jantung

4)   Saponin

5)   Tanin

6)   Protein dan asam amino

7)   Flavonoid

Berdasarkan hasil identifikasi terhadap beberapa golongan senyawa, ekstrak Tectona grandis Linn. mengandung alkaloid, karbohidrat, steroid, triterpenoid, saponin, tanin, protein, dan flavonoid.



0 comments:

Post a Comment